Berita Sekolah

SMK Kesehatan Karya Usadha Seririt dalam BEE 2017

BULELENG, SMK Kesehatan Karya Usadha Seririt–1 Juni 2017, merupakan hari yang sangat istimewa bagi bangsa Indonesia, karena tanggal 1 Juni diperingati sebagai hari lahirnya Pancasila. Hal itu menjadi semakin istimewa bagi Kabupaten Buleleng utamanya bagi insan pendidikan yang ada di Kabupaten Buleleng. Pasalnya hari itu adalah pembukaan Buleleng Edication Expo (BEE) yang ke-2. Acara yang akan dilaksanakan selama lima hari, dari tanggal 1-5 Juni 2017 ini dimeriahkan dengan berbagai macam lomba, stand, dan juga hiburan serta diikuti oleh semua sekolah se-Kabupaten Buleleng, termasuk SMK Kesehatan Karya Usadha Seririt.

Dalam acara Buleleng Education Expo (BEE) yang ke-2 tahun 2017 tersebut, SMK Kesehatan Karya Usadha Seririt ikut serta dengan membuka stand bersama SMK swasta se-kabupaten Buleleng. Dalam acara tersebut, SMK Kes. Karya Usadha Seririt menawarkan jasa berupa pengecekan tensi, timbang berat badan, pengecekan gula darah, kolesterol, serta asam urat. Antusiasme pengunjung sangat luar biasa untuk mengunjungi stand dari SMK Kesehatan Karya Usadha. Hal ini terlihat dari membludaknya pengunjung ke stand dan dibuktikan dengan buku tamu yang terisi sampai dua ratusan.