Proyek Profil Pelajar Pancasila (P5) Tema Gaya Hidup Berkelanjutan, Mendaur Ulang Sampah
Kegiatan P5 tema Proyek Gaya Hidup Berkelanjutan dengan kegiatan mendaur ulang sampah organik menjadi pupuk padat dan cair, kegiatan di laksanakan pada 25-26 September 2023 pukul 08.00 – 12.00 setiap harinya, kegiatan yang dilakukan pada pertemuan ke 3 dan ke 4 Projek yaitu:
- Memilah sampah organik dan anorganik
- Mencincang dengan menggunakan belakas, pisau dan gunting yang di oleh siswa dan penyincangan dilakukan oleh siswa per masing-masing kelompok, terdapat 7 kelompok yang masing masingnya terdiri dari 6-7 orang,
- Selanjutnya setelah di cincang dengan ukuran kecil, sampah organik di campur dengan Em4 dengan rasio 1:1
- Setelah itu sampah yang telah di campur Em4 di letakkan di wadah tong tertutup
- Setelah melaksanakan kegiatan 1-4, siswa di berikan kesempatan untuk mempersentasikan hasil pekerjaan yang telah dilakukan masing-masing kelompok, dan kelompok lain menyimak dan dapat memberikan tanggapan
- Kegiatan akhir setelah melakukan persentasi, siswa melaksanakan doa bersama sebelum pulang kerumah masing-masing